Berapakah √-1 ? kalau diproyeksikan sepertinya -∞, tapi mungkin tidak. itulah sebabnya dibuat bilangan imajiner (grafik dibuat dengan matplotlib) |
Apa itu bilangan imajiner, bilangan asli, dan bilangan kompleks? Dulu aku mengira bahwa bilangan imajiner adalah suatu jenis angka spesial, Namun setelah aku baca penjelasan - penjelasan tentang bilangan kompleks, aku baru tahu, berikut adalah penjelasannya:
Berapakah √4 ? Jawabannya adalah -2 dan 2, dan berapakah √-4? Jawabannya adalah nan (not a number), tapi kadang kadang kita juga perlu menghitung √-4, itulah sebabnya dibuat bilangan kompleks.
i adalah sebuah bilangan konstan; i = √-1.
bilangan kompleks adalah angka yang dibuat melalui rumus a + bi, dimana a adalah bagian nyata, dan b adalah bagian imajiner.
Jika b ≠ 0, maka a + bi tidak nyata, jika a = 0, maka a + bi adalah bilangan imajiner.
Angka 0 adalah bilangan nyata dan bilangan imajiner, dan semua bilangan nyata dan bilangan imajiner adalah bilangan kompleks.
Untuk menambahkan bilangan kompleks, kita bisa menambahkan bagian nyata-nya dan bagian imajiner-nya, jadi (a + bi) + (c + di) = (a + c) + (b + d) × i.
Kita bisa mengalikan bilangan imajiner menggunakan aljabar:
(a + bi) × (c + di) #dua bilangan kompleks yang akan kita kalikan
= a × (c + di) + bi × (c + di) #diuraikan
= c × a + di × a + c × bi + di × bi #diuraikan lagi
= c × a + di × a + c × bi + d × b × i × i #pindah i.
= c × a + d × i × a + c × b × i + d × b × -1 #i × i = -1
= c × a + (d × a + c × b) × i + d × b × -1 #distribusi
= c × a + d × b × -1 + (d × a + c × b) × i #pindah d × b × -1
--MNA--
Tidak ada komentar:
Posting Komentar