Tulisan anak ke 2 tentang apa yang ia temukan ketika belajar Unity.
Rupanya ada trik-trik Unity yang kita tidak tahu, inilah 10 darinya:
- Kalau sedang didalam playmode, apa saja yang kamu ubah tidak akan dapat di save, kamu dapat mengubah warna mode play di Edit > Preferences... > Colors > Playmode tint. Ubahlah warna menjadi #FF0000FF (merah terang) supaya kamu ingat bahwa kamu sedang berada di playmode.
- Kalau sedang di playmode dan game kamu bersuara tetapi kamu tidak mau mendengarnya kamu dapat mengklik tombol "Mute Audio" di bahagian Game.
- Di Unity ada "snap to grid". Kamu dapat menemukannya di Edit > Snap Settings...
- Gunakan mode Debug supaya variabel yang private dimunculkan dengan mengklik tombol di atas-kanan bahagian Inspector, yang semestinya mode Normal ubahlah menjadi Debug.
- Untuk men-copy view di bagian Scene ke Camera, klik Main Camera dan tekan tombol Ctrl+Shift+F.
- Untuk mengubah variabel dengan mudah dari Inspector adalah dengan menambahkan script "[Range(1f,2f)]" (misalnya), variabel di Inspector akan menjadi slider; ia akan mudah untuk diubah-ubah.
- Untuk menyimpan perubahan di playmode kamu dapat right click di komponen dan klik "Copy Component", dan keluarlah dari playmode dan right click di komponen yang sama, tekan "Paste Component Values". Ingatlah kamu dapat men-copy satu komponen saja.
- Untuk membesarkan sebuah window, tekan Shift+Space di atas window itu, dan tekan Shift+Space kembali untuk mengembalikannya.
- Untuk mengikuti sebuah object, tekan tombol F dua kali.
- Untuk men-collapse beberapa garis kode, gunakan "#region Title" di awal dan "#endregion" di akhir.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar