Rabu, 20 Januari 2021

Isotop

Definisi

Atom terdiri dari proton, elektron dan neutron, contohnya atom helium pada gambar berikut:


Warna merah elektron, dan bagian tengah yang disebut nukleus mengandung neutron (yg berwarna hijau) dan proton (yg berwarna kuning)



Kadang kadang jumlah elektron dan protonnya sama, tapi neutronnya berbeda. Contohnya:


Nukleus isotop karbon-12 dan karbon-14

Kedua atom ini dinamakan isotop, memiliki jumlah proton yang sama tetapi neutron yang berbeda. 


Kedua unsur ini adalah karbon, tetapi karena jumlah neutronnya berbeda, sifatnya juga tidak sama. 

Karbon-12 atau karbon yang paling umum tidak bersifat radioaktif, sedangkan karbon-14 mengeluarkan gelombang radioaktif beta.

Isotop radio aktif

Isotop radioaktif terjadi ketika nukleusnya (terdiri dari proton dan neutron) tidak stabil dan mengeluarkan energi dalam bentuk radiasi sinar alfa, beta, atau gamma. Sinar alfa menghasilkan 2 muatan positif (proton) dan 2 neutron,  sinar beta 1 muatan negatif (elektron), sementara sinar gama tidak menghasilkan muatan tertentu.




Manfaat Isotop

  • Dapat digunakan untuk menentukan umur fosil dengan melihat isotop karbon (C14 carbon dating) (dari fosil dapat ditemukan berapa banyak C 14 yang sudah meluruh dan dibandingkan dengan yang ada pada makhluk hidup, dari situ dapat dihitung berapa lama dia meluruh sehingga ditemukan tahun berapa dia kira kira masih hidup. 

  • Melihat bagian organ dalam  manusia (sensor dapat mendeteksi isotop di dalam tubuh)

  • Sterilisasi alat medis

  • Membersihkan makanan dari bakteri

  • Melihat bagian dalam suatu alat atau melihat ketebalan plastik dan logam lembaran 

  • Sumber energi di pesawat luar angkasa (plutonium yang meluruh mengeluarkan panas dan diubah menjadi energi listrik

  • Keamanan Makanan; mengetahui kadar nitrat dan karbon yang ada pada minyak zaitun, makanan kaleng dan lain lain. 



https://www.britannica.com/science/radioactive-isotope

https://courses.lumenlearning.com/boundless-chemistry/chapter/use-of-isotopes/

https://sciencing.com/isotopes-used-in-biology-13660285.html




Tidak ada komentar:

Posting Komentar