Selasa, 04 Agustus 2015

Mainan Anak 2 Tahun Untuk Perkembangan Motorik

Untuk dapat memilih mainan anak yang tepat bagi usianya, kita perlu mengetahui fase perkembangan anak. Ada banyak perkembangan anak yang dapat diperhatikan antara lain: motorik halus, motorik kasar, motorik halus, bahasa, dll. Pada usia 2 tahun disarankan untuk memberikan mainan sederhana untuk anak anak yang dapat membuat anak bergerak dan berinteraksi langsung denagn mainan tersebut. Mainan berupa games dalam komputer atau handphone kurang disarankan.

Pada umumnya perkembangan motorik anak usia sekitar 2 tahun adalah:

1. Motorik kasar:


  • Berjalan ke depan (usia rata-rata 12 bulan)
  • Berjalan mundur (usia rata-rata 15 bulan)
  • Berjalan naik tangga dengan bantuan (usia rata-rata 17 bulan)
  • Bergerak dari duduk ke berdiri (usia rata-rata 18 bulan)
  • Kursi diri di kursi kecil (usia rata-rata 18 bulan)
  • Menggunakan  kuda goyang atau kursi goyang dengan bantuan (usia rata-rata 18 bulan)

Untuk melatih motorik kasar, ada beberapa mainan yang dapat dipilih seperti mainan kuda kudaan dari kayu, kursi goyang, tangga dan terowongan, jembatan tali, kursi kecil, dll. Mainan ini cukup besar dan agak mahal harganya. Beberapa produk mainan yang memproduksi ayunan atau kuda kudaan antara lain little tykes, fischer price, atau bisa juga memilih produk buatan cina atau produk lokal yang ada di tempat tempat tertentu.

www.taodepot.com

Jika terlalu mahal kita bisa pergi ke taman bermain atau hanya sekedar jalan jalan di dalam lingkungan perumahan yang nyaman dan sehat untuk melatih kakinya.

Alternatif lain selain tangga dan kursi adalah bola yang cukup besar  untuk didorong, gelindingkan, dikejar, ditangkap, dll.
aliexpress.com
Bola dari bahan yang empuk yang bisa berfungsi sebagai bantal, bola untuk digelindingkan, serta melatih anak untuk memasukkan barang barang ke dalam kantong bola.
http://global.rakuten.com/en/store/babygift/item/nuno-bearbole/
Bisa juga menggunakan bantal bantal yang empuk berbentuk kotak untuk dimainkan di atas kasur. dampingin anak ketika bemain untuk menghindari hal hal yang tidak diinginkan.



2. Motorik halus


  • Membangun menara dua blok (usia rata-rata 15 bulan)
  • Membangun menara tiga atau empat blok (usia rata-rata 19 bulan)
    aliexpress.com
  • Memasukkan bola kecil ke dalam botol (usia rata-rata 15 bulan)
  • Memasukkan blok dalam cangkir (rata-rata usia 15 bulan)
    Image result for toys for 2 years old block in cup
    aliexpress.com
  • Memasukkan tempat cincin pada pasak atau pasak besar di pegboard (usia rata-rata 18 bulan)
    aliexpress.com
    Variasi dari peg board yang menarik:
    global.rakuten.com

  • Memasang puzzle sederhana
    Image result for toys for 2 years old
  • Meniru coretan garis vertikal (usia rata-rata 20 bulan). Kita bisa mencari alat warna apa yang cocok untuk anak usia 2 tahun, atau membuat sendiri dari pewarna makanan yang dicampur denagn tepung. Contoh alat warna yang diproduksi oleh crayola:

    Kegiatan seperti finger painting sudah bisa dimulai pada usia ini.

    Image result for finger painting ideas for kids 2 years old

  • Membuka halaman buku, dua atau tiga pada waktu (usia rata-rata 21 bulan). Buku dari kain bisa kita berikan untuk melatih anak membuka lembar buku.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar