Minggu, 07 Desember 2014

Penemuan Ketika Belajar Buku IPA Kurikulum 2013

Buku IPA kurikulum terpadu ini cukup menarik untuk dibaca. Gambar halaman mukanya cukup bagus dan membuat kita ingin sekali membuka dan membaca isinya. Dari daftar isi buku, kita dapat melihat bahwa pokok bahasan ilmu alam yang disampaikan cukup luas dan bervariasi dari ilmu fisika, kimia dan biologi ada di dalam buku ini.

Buku pelajaran IPA Terpadu SMP kelas 8 terbitan Erlangga
Sayangnya semangat anak anak di rumah berkurang ketika membaca salah satu bab di dalam buku yaitu tentang jembatan. Setelah membaca topik ini semangat mereka menjadi berkurang, bahkan tidak memiliki keinginan untuk membacanya kembali. mengapa? No 2 dan no 1 di rumah menemukan kejanggalan dalam tulisan di bawah ini:


Jembatan kantilever menurut buku pelajaran IPA

Jembatan kantilever menurut buku pelajaran IPA
Walaupun belum bisa mengungkapkan penjelasan dengan lengkap, mereka berkomentar... ini sesuatu yang aneh, ketika membaca definisi tentang jembatan kantilever. Sebagai seorang yang lebih berstatus sebagai pendamping, saya memberi saran kepada anak anak untuk mencari definisi yang lebih lengkap tentang definisi kantilever ini di internet. Lagi lagi mereka kurang tertarik untuk menemukannya.

Dalam Wiki Indonesia tidak ditemukan penjelasan yang cukup dipahami tentang jembatan kantilever. Kami malah menemukan pokok bahasan tentang jembatan kantilever yang didapat dari gambar yang sama pada buku ini. (Silahkan lihat di sini). Jadi buku ini copy paste dari website tersebut, atau website tersebut yang mengutip dari buku itu? Bingung. Berikut ini saya lampirkan screenshot dari artikel website yang mirip tersebut.
Screnshot artikel dari website http://enamzzipa3mantap.blogspot.com/2012/03/konsep-keseimbangan-pada-jembatan.html

Dan akhirnya kami menemukan penjelasan tentang jembatan kantilever di sini, dan sini dengan gambar :

Jembatan Kantilever
Sumber: http://www.bristol.ac.uk/civilengineering/bridges/Pages/HowtoreadabridgeTrusses.html
 dan :
Jembatan Kantilever

Sebelum membaca buku ini, anak anak sudah pernah belajar tentang kantilever di sini.

Referensi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar